Kamis, 07 Desember 2017

Musrenbangkam Telah Digelar Di Sepuluh Kampung Se-Banjar Baru

Musrenbangkam Panca Mulia
Gelaran kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan Kampung (Musrenbangkam) di wilayah Kecamatan Banjar Baru, dilaksanakan yang terakhir bertempat di Kampung Panca Mulia, Kamis sore (7/12/2017). Dengan dilaksanakan Musrenbangkam ini, maka artinya semua kampung yang ada di wilayah Kecamatan Banjar Baru, Kabupaten Tulang Bawang telah melaksanakan Musrenbangkam.

“Alhamdulilah, dengan dilaksanakannya Musrenbangkam di Panca Mulia, maka 10 kampung di Banjar Baru telah melaksanakan Musrenbangkam. Saya juga bersyukur karena saya selaku Camat bersama jajaran kecamatan, dapat menghadiri Musrenbangkam di semua kampung. Saya ucapkan terima kasih kepada Kepala Kampung dan semua unsur masyarakat yang telah mensukseskan Musrenbangkam di kampungnya masing-masing,” ucap Camat Banjar Baru Arianto, S.STP, disela-sela acara Musrenbangkam di Balai Kampung Panca Mulia.

Musrenbangkam di Kampung Panca Mulia, diantaranya juga dihadiri oleh Sekretaris Kecamatan Banjar Baru Antoni Saputra,SE beserta sejumlah Kasi dan Kasubbag Kecamatan, unsur Puskesmas, serta Kepala Kampung Panca Mulia, Suyitno beserta perangkat kampungnya, BPK, LPM, PKK, Gapoktan, KWT, Karang Taruna, Linmas, dan tokoh masyarakat setempat.

Kepala Kampung Panca Mulia menyampaikan terima kasih atas kehadiran dan besarnya perhatian Camat beserta jajarannya, dalam pelaksanaan Musrenbangkam di kampungnya.

“Harapan kami, Bapak Camat dapat selalu memberikan pengarahan dan pembinaan demi pembangunan dan kemajuan kampung kami. Kami sangat berterima kasih atas perhatian yang selalu diberikan Bapak Camat kepada kampung-kampung di Banjar Baru,” ucap Suyitno.

Pada kesempatan itu, Kepala Kampung Panca Mulia Suyitno juga menyampaikan sejumlah program pembangunan yang akan dilaksanakan ke depan, yang nantinya akan ditentukan skala prioritasnya untuk dilaksanakan pada tahun depan dan 6 tahun kedepan guna meningkatkan pembangunan dan kemajuan kampungnya. ***

Tidak ada komentar: